Dua Tersangka dan BB Diamankan, Pengoplos Gas Subsidi di Kampung Cibeureum Digulung Polsek Cileungsi

Dua Tersangka dan BB Diamankan, Pengoplos Gas Subsidi di Kampung Cibeureum Digulung Polsek Cileungsi - Image Caption


News24xx.com -  Dua tersangka pengoplos gas subsidi diamankan petigas Polsek Cileungsi. Setelah diamankan Selasa (28/5/2024) sekitar pukul 20.30 WIB tadi malam, pelaku langsung dibawa ke Mapolsek Cileungsi guna menjalani pemeriksaan.

Penangkapan pelaku pengoplasan gas subsidi 3 Kg ini berlangsung di sebuah kontrakan milik Simbolon yang berlokasi di Kampung Cibeureum, Desa Cileungsi Kidul, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Kapolsek Cileungsi, Kompol Wahyu Maduransyah Putra mengatakan, pengungkapan gas ini atas informasi masyarakat. “Tindak lanjut informasi tersebut, personel Polsek Cileungsi langsung mendatangi TKP,” kata Wahyu, Rabu (29/5).

Tim dipimpin oleh Kanit Reskrim, Iptu Ari Badau Dwi bersama tim opsnal Unit Reskrim langsung melakukan pengeledahan saat tiba di kontrakan. “Polsek Cileungsi mendapat informasi adanya kegiatan penyuntikan tabung gas 3 Kg bersubsidi ke tabung gas 12 Kg. Polsek Cileungsi lakukan penggerebegan dan mendapatkan dua orang pelaku,” kata Wahyu.

Hasil pemeriksaan sementara, kedua pelaku dengan inisial PS (38) dan HS (19) diketahui masih memiliki ikatan saudara. Barang bukti (BB) yang diamankan yakni 30 tabung gas 12 Kg, 169 tabung gas  3 Kg bersubsidi, 35 alat suntik tabung, satu buah timbangan digital dan satu alat komunikasi HT.

“Barang bukti telah diamankan berikut para pelaku di Polsek Cileungsi. Kedua pelaku mengaku, bahwa dalang dari kegiatan ilegal ini adalah Nainggolan yang kini masih dalam pengejaran pihak kepolisian,” ujarnya.  ***