Antisipasi Perilaku Koruptif, 75 ASN Pemkot Jakpus Dibekali Pembinaan Keagamaan Islam
News24xx.com - Tangkal prilaku koruptif dalam menjalankan roda pemerintahan di lingkungan Pemkot Jakarta Pusat, sebanyak 75 ASN mengikuti kegiatan keagamaan Islam. Kegiatan rohani tersebut digelar Suku Badan Kepegawaian Daerah Jakpus dengan temak ‘Penguatan Dimensi Kecerdasan Spritual, Religiusitas ASN Dalam Menyongsong Jakarta Kota Global’.
Kegiatan itu menghadirkan narasumber KH Usman Umar yang berlangsung di Kantor Walikota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Rabu (31/7/2024). Puluhan ASN tersebut di antaranya dari pegawai Sudin Gulkarmat, Satpol PP, dan Sudin Perhubungan Jakpus.
“Setiap pribadi ASN memiliki tanggung jawab moral, berintegritas tinggi, tidak berprilaku koruptif dalam mewujudkan pemerintahan yang sehat dan bersih yang ditunjang dengan akhlak yang baik sesuai ajaran Allah SWT,” ungkap Chaidir Wakil Wali Kota Jakpus saat membuka acara.
Dia berharap, kegiatan ini bisa memberikan kesejukan suasana batin kepada seluruh peserta sehingga berdedikasi dan berintegritas saat bertugas di manapun. “Harapannya dalam kegiatan ini menjadi siraman rohani yang menyejukkan ASN dalam memberikan semangat baru untuk menyongsong Jakarta Kota Global,” imbuhnya.
Sementara itu, Kasuban Kepegawaian Jakpus Heri Dianto menambahkan, kegiatan tersebut diikuti pegawai dari tiga SKPD yakni Sudin Gulkarmat, Satpol PP, Sudinhub. “Peserta yang hadir dari masing-masing sudin sebanyak 25 pegawai. Total keseluruhan ada 75 peserta,” terangnya sembari mengatakan, tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta membentuk silaturahmi antara ASN. ***