Tersangka Pembunuh Ibu dan Putrinya di Jakbar Diduga Orang Dekat Korban

Tersangka Pembunuh Ibu dan Putrinya di Jakbar Diduga Orang Dekat Korban - Image Caption
News24xx.com - Penyidik kepolisian sudah mengantongi identitas pembunuh ibu dan anak berinisial TSL dan putrinya ES. Terduga pelaku kini dalam pengejaran tim gabungan kepolisian.
Ada dugaan antara pelaku dengan korban saling kenal dan dekat sama korban. Apa motifnya masih jadi teka teki karena pihak kepolisian masih fokus pada upaya penangkapan terhadap pelakunya.
Kedua mayat itu ditemukan di dalam bak penampungan air (toren) di rumahnya Jalan Angke Barat (Jakbar) RT 05/ RW 02 Angke, Tambora, Jakarta Barat pada Jumat (7/3/2025) lalu.
Namun pihak kepolisian masih merahasiakan identitas terduga pelaku karena masih dalam pengejaran. “Sedang dilakukan pengejaran oleh tim Jatanras, Resmob, dan unit reskrim Polsek Tambora,” kata Wakasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKP Dimitri Mahendra, Senin (10/3/2025).
Sejumlah saksi telah diperiksa guna mengungkap kasus dugaan pembunuhan terdap ibu dan anak ini. Salah satu saksi yang diperiksa polisi adalah anak dari korban sendiri berinisial R.
Penyidik sejauh ini belum bersedia menyebut identitas saksi karena masih dalam tahap proses penyelidikan. “Identitas saksi belum kami sebutkan, masih dalam tahap penyelidikan,” ujarnya.
Polisi menemukan bekas hantaman benda tumpul di kepala korban TSL dan putrinya ES. Kedua mayat itu ditemukan anggota keluarga di dalam toren pada Jumat dinihari sekitar pukul 01.30 WIB.
Kuat dugaan setelah dibantai di lantai bawah, pelaku lalu membawa mayat dan dimasukkan dalam toren untuk menghikangkan jejak.
Saat ditemukan, kondisi mayat TSL dan putri ES sudah mulai membengkak. Keduanya sejak Senin (3/3/2025) sudah dilaporkan hilang ke polisi oleh anaknya bernama Ronny. Dalam laporannya disebutkan, Ronny sudah tidak bisa menghubungi ibu dan kakaknya beberapa hari belakangan. ***