Difitnah Soal Kematian Eril, Ridwan Kamil Balas dengan Doa untuk Netizen!

Difitnah Soal Kematian Eril, Ridwan Kamil Balas dengan Doa untuk Netizen! - Image Caption


News24xx.com - Calon Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil, menjadi sasaran komentar negatif dari seorang netizen terkait kematian putra sulungnya, Eril. Namun, bukannya marah, pria yang akrab disapa Kang Emil itu justru merespon dengan doa untuk akun tersebut, @denismalhotra.

Kang Emil membagikan tangkapan layar komentar netizen yang menyerangnya secara pribadi, menyebut kematian Eril dimanfaatkan untuk kepentingan politik dalam Pilkada DKI Jakarta. Akun tersebut menuding Kang Emil memanfaatkan tragedi pribadi untuk meraih simpati publik.

"Ya, percaya. Jangankan mengolah sampah jadi batako, mengolah momen kematian anak sendiri sebagai panggung untuk meraup simpati publik saja kamu bisa kok," tulis akun tersebut.

Menanggapi tuduhan tersebut, Kang Emil memberikan respons yang tegas tanpa emosional, meluruskan bahwa tuduhan tersebut adalah fitnah. Namun, ia tidak membalas dengan amarah, melainkan mendoakan sang pengkritik.

"Sebuah fitnah yang tidak akan pernah kami terima. Semoga Allah memberikan rezeki dan hidayah yang berlimpah kepada yang bersangkutan," tulis Kang Emil dalam balasannya.

Dua tahun lalu, mantan Gubernur Jawa Barat ini mengalami tragedi besar dalam hidupnya saat putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz, atau Eril, tenggelam di Sungai Aare, Swiss, pada 26 Mei 2022. Peristiwa tersebut menjadi duka mendalam bagi keluarga dan masyarakat Indonesia.

Setelah pencarian intensif selama lebih dari seminggu, jasad Eril akhirnya ditemukan pada 4 Juni 2022, beberapa kilometer dari lokasi awal tenggelamnya. Tragedi ini menjadi perhatian luas, termasuk diberitakan oleh media internasional.