Toko Furniture di Kebon Jeruk Jakbar Terbakar, Warga Nyaris Terjebak

Toko Furniture di Kebon Jeruk Jakbar Terbakar, Warga Nyaris Terjebak - Image Caption


News24xx.com -  Kebakaran melanda toko furniture di Jalan Panjang, tepatnya di dekat kantor MNC Studios Kebon Jeruk, Jakarta Barat,  Minggu siang, 20 Oktober 2024.

Api dengan cepat melahap bangunan toko yang sudah lama tidak beroperasi itu.

Ketua RT setempat, Siti Asiyah mengatakan kebakaran diketahui setelah salah satu karyawan memberitahu.

"Tadi sih dia (karyawan) kan lari ke rumah bilangin saya tanya kenapa, itu tadi lampu mati tapi komputer masih hidup tiba-tiba langsung keluar api," kata Siti kepada wartawan di lokasi.

Siti berujar saat kebakaran terjadi warga setempat berusaha menyelamatkan barang-barang yang ada.

Termasuk mengevakuasi warga yang sudah lanjut usia (lansia) sebab dikhawatirkan kebakaran akan merambat.


"Kami langsung lari, saya nyari emak, nyelametin emak bawa keluar, pas balik lagi adik-adik saya di dalam," tuturnya.

Siti melanjutkan, keluarganya sempat nyaris terjebak saat berusaha menyelamatkan barang berharga. Namun mereka selamat.

"Alhamdulillah karena pemadam cepat tuh, dari sebelah sana iniin apinya, jadi mereka berlindung," pungkasnya.

Kasie Ops Sudin Gulkarnat Jakarta Barat, Syarifuddin mengatakan kebakaran melanda toko furniture yang sekarang menjadi gudang industri.


"Jadi isinya itu gudang plastik atau  sterofoam, jadi bungkus untuk makanan makanan banyak sekali sehingga sangat menyulitkan, karena apinya sangat besar dan asapnya cukup tebal sekali," tuturnya.

Sebanyak 19 unit mobil pemadam kebakaran didukung 90 personil dikerahkan untuk memadamkan api.

Dari hasil penyelidikan sementara, kebakaran diduga akibat kelebihan daya dan korslet pada KWh meter. "Untuk korban jiwa maupun luka-luka nihil," tandas Syarifuddin. ***