Hawa Panas Ekstrem Landa Indonesia, BMKG Imbau Masyarakat Tetap Waspada
News24xx.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan bagi masyarakat di berbagai daerah untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap dampak suhu panas ekstrem yang kini melanda Indonesia.
BMKG melaporkan bahwa suhu maksimal di sejumlah wilayah mencapai 38,4 derajat Celsius, dengan suhu tertinggi tercatat di Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur.
Tim Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca Fenomena Khusus BMKG, Miming, menyebutkan bahwa suhu panas lebih dari 37-37,8 derajat Celsius terdeteksi di beberapa wilayah seperti Majalengka, Jawa Barat, Semarang, Jawa Tengah, dan Bima, Nusa Tenggara Barat dalam 24 jam terakhir.
Selain itu, analisis BMKG menunjukkan suhu maksimal antara 35,4-36,4 derajat Celsius terjadi di Kota Lampung, Bulungan (Kalimantan Utara), Sikka (NTT), Sidoarjo (Jawa Timur), Pekanbaru (Riau), dan Palembang (Sumatera Selatan).
Suhu maksimum lain, antara 34,6-34,9 derajat Celsius, terdeteksi di sebagian besar wilayah Jakarta dan Banten, Kalimantan Barat, Berau (Kalimantan Timur), Luwu Utara (Sulawesi Selatan), serta Kotawaringin Barat (Kalimantan Tengah).